Gambar: Generus

Petak Umpet- Semi Riddle#3

Level: Easy

Pagi itu, saat Ayah membersihkan toren air diatas rumah, Rina dan adiknya, Dito, bermain petak umpet didalam rumah. Dito bersembunyi lebih dulu, sementara Rina mulai menghitung.

“Sembilan… sepuluh! Aku mencarimu!” serunya.

Setelah mencari ke seluruh sudut rumah, Dito tidak ditemukan. Awalnya, Rina mengira adiknya bercanda. Tapi hingga larut malam, ia tetap tak muncul.

Dito sangat ahli bersembunyi, sangat sulit bagi Rina untuk menemukan Dito, namun kali ini berbeda, Rina benar-benar tidak dapat menemukan Dito.

Keluarga mereka panik. Mereka mencari ke mana-mana, melapor ke tetangga, bahkan ke polisi. Namun, Dito seperti lenyap begitu saja.

Beberapa hari kemudian, sesuatu mulai terasa aneh, air di rumah mereka keruh dan berbau busuk.

“Apa ada yang salah dengan airnya ya? Perasaan beberapa hari lalu ayah sudah membersihkan torennya” bisik Ibu, ngeri.

Namun, saat Ibu kembali menyalakan keran air, menatap air yang mengalir dengan dahi berkerut. Matanya perlahan melebar. Dengan tangan gemetar, ia menoleh.

“Kalian… sudah cek toren air di atas?”